Pengajian Rutin Jumat Minggu Pertama Bulan Juli 2023


Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketaqwaan karyawan dan karyawati muslim di BBTKLPP Yogyakarta, maka diselenggarakan kegiatan pengajian rutin di hari Jumat minggu pertama setiap bulan. Kegiatan ini sempat terhenti dikarenakan pandemi Covid-19, dan karena status pandemi telah usai maka kegiatan pengajian ini dapat dilanjutkan kembali.

Pada tanggal 14 Juli 2023, dilaksanakan kegiatan sholat Ashar berjamaah dan dilanjutkan pengajian bersama yang diisi oleh Bapak Ustadz Rofiul Wahyudi, S.E.I, M.E.I (Dosen Fakultas Agama Islam, Universitas Ahmad Dahlan) dengan tema "Hidup Sehat Ala Rasullullah". Adapun materi yang diperoleh yaitu mengenai hidup sehat yang dapat kita teladani diantaranya: 1) menjaga kebersihan dengan mandi, 2) menjaga wudhu, 3) menjaga istirahat (tidur lebih awal dan bangun lebih awal), 4) rajin berolahraga, 5) menjaga makanan.

Harapannya kita dapat mempraktekkan hal tersebut sehingga dapat meningkatkan kesehatan dan kinerja, yang kemudian kita dapat memberikan manfaat yang lebih besar untuk masyarakat.

Muslim sehat, Indonesia sehat