Tingkatkan Kolaborasi dan Kerjasama Labkesmas Regional 5 Laksanakan Koordinasi/Sinkronisasi Perencanaan Anggaran TA 2025


Gerakan perubahan budaya kerja BerAkhlak telah diluncurkan oleh Menteri Kesehatan dan internalisasi digalakkan sampai ke level individu insan Kemenkes. Kolaboratif merupakan salah satu perilaku BerAKHLAK khususnya pada tema budaya kerja cara kerja baru yang mendukung transformasi internal kementerian Kesehatan. Sebagai wujud Implementasi dari budaya kerja kolaboratif pada hari Selasa tanggal 25 Juni 2024 BB Labkesmas Yogyakarta selaku koordinator Labkesmas Regional 5 menyelenggarakan pertemuan Koordinas/Sinkronisasi Perencanaan TA 2025 Labkesmas Regional 5 melalui Hybird luring dan Daring zoom yang diikuti oleh Labkesmas Magelang dan Labkesmas Banjarnegara sebagai anggota. Acara melibatkan unsur pimpinan Mulai Kepala, Kasubbag Adum, Ketua Tim Kerja dan Kepala Instalasi, sampai ke Jabatan Fungsional Perencana dan Jabatan Fungsional terkait lainnya.

Acara diawali dengan Pengantar arahan dari Kepala BB Labkesmas Yogyakarta dilanjutkan dengan pemaparan Rencana Kegiatan dan Anggaran TA 2025 dari masing-masing Labkesmas. Pertemuan yang bertujuan untuk meningkatkan Kerjasama dan kolaborasi kegiatan di TA 2025 antar Labkesmas Regional 5 ini diakhiri dengan sesi diskusi yang sangat aktif terkait lini kegiatan yang memungkinkan bisa dilakukan kolaborasi maupun pembagian tugas yang menghindari terjadinya overlapping kegiatan sehingga anggaran dapat dimanfaatkan secara optimal dan efisien.

Beberapa kegiatan disepakati bentuk kerjasamanya dan akan dibahas lebih lanjut melalui komunikasi di tingkat tim kerja antar Labkesmas saat pelaksanaan. Selain pembahasan Kerjasama kegiatan juga berlangsung diskusi aktif terkait isu-isu permasalahan perencanaan anggaran yang sedang dihadapi saat ini untuk dicari jalan keluar bersama

Diharapkan ke depannya Kerjasama dan kolaborasi antar Labkesmas Regional 5 khususnya bisa semakin meningkat dan mampu mengembangkan Kerjasama jejaring lain di luar Labkesmas Regional 5. Salam Transformasi Kesehatan