Rapat Koordinasi Monev Dana Dekonsentrasi-Anggaran Kesehatan di Daerah


Dalam rangka Upaya Optimalisasi Penginputan Capaian ISS (Indikator Sasaran Strategis) /IKP (Indikator Kinerja Program) /IOP (Indikator Output Program) dan RO (Rincian Output) Satker pada Aplikasi SMART DJA, dilaksanakan Kegiatan Rapat Koordinasi Monev Dana Dekonsentrasi-Anggaran Kesehatan di Daerah yang bertempat di Bigland Hotel International and Convention Hall Bogor Jawa Barat pada tanggal 5-6 Desember 2022 yang diselenggarakan oleh Biro Perencanaan dan Anggaran Sekretariat Jenderal Kementerian Kesehatan. Peserta pertemuan adalah seluruh UPT Kemenkes baik UPT di Pusat maupun daerah serta Dekonsentrasi. Khusus peserta dari UPT Pusat, UPT Ditjen Yankes (Pelayanan Kesehatan), dan UPT Ditjen P2P (Pencegahan dan Pengendalian Penyakit) diundang secara luring oleh Biro Perencanaan dan Anggaran, untuk UPT lainnya dapat mengikuti via zoom meeting. Peserta dari BBTKLPP Yogyakarta diwakili oleh Aga Aswanta Putra.

Acara dibuka oleh Kepala Biro Perencanaan dan Anggaran. Beliau mengajak seluruh UPT Kementerian Kesehatan agar bersama-sama menginput capaian output pada aplikasi SMART DJA agar dapat meningkatkan NKA (Nilai Kinerja Anggaran) Kementerian Kesehatan yang masih sebesar 30,42 pada Triwulan III. Kepala Biro juga menyampaikan harapan dari Menteri Kesehatan agar tidak hanya target NKA dalam Renstra yang tercapai, namun NKA Kementerian Kesehatan dapat masuk dalam 3 besar nasional dalam kategori Kementerian/Lembaga dengan Pagu Besar. Kegiatan selanjutnya adalah Penyampaian Hasil Nilai Kinerja Anggaran atas Pelaksanaan RKA-KL Triwulan III TA 2022 berdasarkan Aplikasi SMART DJA oleh Ketua Tim Kerja Monev 2.

Pada hari berikutnya disampaikan Paparan dari Bappenas terkait Integrasi KRISNA dengan Sistem Penganggaran dan Evaluasi serta Refreshing Aplikasi E-Monev Bappenas dilanjutkan paparan oleh DJA terkait Proses Penarikan Data Informasi Kinerja pada Aplikasi SMART DJA dan Refreshing Aplikasi SMART DJA. Siang harinya dilakukan desk isian monev SMART DJA dan e-monev Bappenas oleh masing-masing Unit Eselon I Pengampu. Kegiatan ditutup dengan penyusunan Berita Acara Desk Rapat Koordinasi Monev Dana Dekonsentrasi-Anggaran Kesehatan di Daerah yang ditandatangani oleh Petugas Desk Unit Eselon I dan Petugas Desk Roren.