Visitasi Tim Kementerian PANRB dan Biro OSDM Kemenkes di BBTKLPP Yogyakarta


Dalam rangka transformasi kesehatan B/BBTKLPP se Indonesia akan bertransformasi menuju Balai dan Balai Besar Laboratorium Kesehatan Masyarakat (BB/B Labkesmas), untuk itu Tim Kementerian PANRB dan OSDM Kemenkes, Senin, 29 Mei 2023 yang lalu, melaksanakan kegiatan visitasi di BBTKLPP Yogyakarta. Kunjungan tersebut disambut oleh Kepala BBTKLPP Yogyakarta, dr. Darmawali Handoko, M.Epid dan Kasubbag Adum , Dhelina Auza Utami, S.Farm.,Apt.,MM, beserta seluruh Koordinator dan Sub Koordinator juga Kepala Instalasi di BBTKLPP Yogyakarta.

Kegiatan diawali dengan pembukaan dan sambutan oleh Kepala BBTKLPP Yogyakarta sekaligus penyampaian sumber daya yang ada di BBTKLPP Yogyakarta dalam sudut pandang fungsi Labkesmas. Asisten Deputi Kelembagaan dan Tata Laksana Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, dr. Vera Yuwantari Susilastuti menanggapi paparan tersebut dengan optimis dan berharap bisa melihat dan membuktikan apa yang telah disampaikan, sembari itu dr. Vera juga menjelaskan mengenai kepastian perubahan tugas pokok dan fungsi yang sudah ada sebelumnya di BBTKLPP Yogyakarta menjadi penugasan sesuai dengan tugas fungsi Labkesmas kedepannya. Beliau juga mengutarakan agar BBTKPP Yogyakarta dapat mempertahankan kualifikasi Balai Besar dengan tupoksi Balai Besar Labkesmas. Kesiapan akan dilihat terkait dengan sarana prasarana dan juga SDMnya. Tugas teknis tentunya adalah Kesehatan Masyarakat. Proses bisnis dibuat mulai Tier 1 sampai dengan Tier 5 secara berjenjang.

Dilanjutkan penyampaian progress dari Biro OSDM Kemenkes dr. Aurora Retika yang menyampaikan terkait progress transformasi kesehatan di Kementerian Kesehatan.

Acara diakhiri dengan diskusi dan kegiatan kunjungan lapangan ke Instansi dan fasilitas pelayanan BBTKLPP Yogyakarta. Dengan adanya kunjungan ini diharapkan bahwa BBTKLPP Yogyakarta mampu dan siap dalam setiap perubahan – perubahan transformasi birokrasi menuju Labkesmas.

Maju Terus BBTKLPP Yogyakarta..!!