Audit Internal ISO 9001:2015 BBTKLPP Yogyakarta


Dalam rangka berkomitmen membangun dan menata Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2015 dimana merupakan langkah awal yang harus ditempuh untuk mencapai visi dan misi bersama, BBTKLPP Yogyakarta menyelenggarakan audit internal ISO 9001:2015 selama 2 hari tanggal 22 – 23 Juni 2023 bertempat di Ruang Rapat Kepala lt. 2, kegiatan dihadiri oleh Top Manajemen, dr. Darmawali Handoko, M.Epid, Manajemen Representative, Sayekti Udi Utama, SKM.,M.Kes, Koordinator Audit Internal, apt. Dhelina Auza Utami, S.Farm.,M.M dan diikuti oleh seluruh Tim ISO 9001:2015.

Acara diawali dengan sambutan dan arahan dari Top Manajemen. Dalam arahannya dr. Darmawali Handoko, M.Epid menyampaikan bahwa kita akan terus berusaha untuk meningkatkan sosialisasi dan penyadaran terhadap semua Pegawai mengenai pentingnya mutu dan berfokus kepada pelanggan, serta pendekatan proses dengan pemikiran berbasis risiko dalam pekerjaan sehari – hari, kita semua harus mempunyai prioritas dalam setiap pekerjaan, utamakan yang penting dan jadikan tantangan menjadi peluang. Audit mulai dari diri sendiri, semua konsep sama dan tetap saling koreksi, santai tetapi serius, lakukan apapun dengan gembira agar tidak terasa capek dan terus berproses dengan baik.

Acara dilanjutkan presentasi dan diskusi terkait tata laksana audit internal oleh Koordinator Audit Internal apt. Dhelina Auza Utami, S.Farm.,M.M dan dilanjutkan proses audit oleh para auditor kepada masing – masing auditee yang telah ditetapkan sesuai jadwal.

Audit Kriteria Persyaratan ISO 9001:2015/Regulasi/Prosedur dapat dikategorikan kedalam temuan kategori Major, Minor dan Observasi. Pada audit internal kali ini seluruhnya berjumlah 9 temuan ketidaksesuaian dengan perincian 7 minor dan 2 observasi. Tindakan perbaikan atas temuan ketidaksesuaian ini akan diselesaikan paling lama 21 hari kerja setelah hasil audit disahkan. Hasil verifikasi Tim Audit Internal terhadap tindakan perbaikan yang telah dilakukan oleh Auditee umumnya telah memberikan hasil memuaskan sesuai dengan waktu yang telah disepakati.